Bea Cukai Semarang Penuhi Undangan Perusahaan untuk pengujian IT Inventory

(Semarang 8/11) Bertempat di ruang rapat PT. Star Alliance Intimates, Bea Cukai Semarang penuhi undangan perusahaan untuk pemaparan hasil perbaikan it inventory. Hal ini merupakan salah satu penerapan fungsi pelayanan Bea Cukai Semarang supaya fasilitas kawasan berikat yang dimiliki perusahaan tidak dibekukan atau dicabut. IT inventory yang terintegrasi dengan sistem akuntansi perusahaan merupakan salah satu kewajiban perusahaan apabila ingin mendapatkan fasilitas kawasan berikat. Dengan menerima fasilitas kawasan berikat ini bertujuan untuk meringankan cash-flow pada perusahaan.

..
Dengan waktu yang mendekati deadline diharapkan perusahaan dapat segera menyempurnakan sistem IT inventory perusahaan.

..
“Secepatnya dimasukkan data pada sistem, berdasarkan dari pengalaman setelah dimasukkan data baru muncul bug yang harus diperbaiki, dikhawatirkan bulan Desember belum selesai dan terancam dibekukan” Tambah Nurhaeni Hidayah (Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi)

..
Setelah dilakukan pengujian terhadap IT Inventory perusahaan disampaikan beberapa perbaikan yang harus dilakukan, perusahaan diberikan waktu untuk memperbaiki dan nantinya akan dilakukan pengujian ulang.
..
Bea Cukai Lebih Baik
..

Bea Cukai Semarang Lebih Fokus Lebih Baik

Tinggalkan Balasan