Bea Cukai Semarang Tampung Aspirasi dari APKB

Semarang – Selasa (10/04) Kantor Bea Cukai Semarang menerima kunjungan dari perwakilan APKB (Asosiasi Pengusaha Kawasan Berikat) wilayah Semarang dan sekitarnya.

Bertempat di ruang rapat lantai 7 Kantor Bea Cukai Semarang, 4 (empat) orang perwakilan APKB diterima langsung oleh Kepala Kantor Bea Cukai Semarang, Iwan Hermawan beserta jajaran Eselon IV. Maksud kunjungan perwakilan APKB tersebut adalah dalam rangka silaturahmi menjaga hubungan kekeluargaan dan keterbukaan yang selama ini terjalin.

Dalam kesempatan tersebut, perwakilan APKB menyampaikan aspirasi mengenai kendala yang terjadi di lapangan dalam hal proses bisnis yang mereka lakukan, terkait dengan pelayanan dan pengawasan yang dilaksanakan oleh Kantor Bea Cukai Semarang.

IMG_7421Dengan adanya pertemuan seperti ini, diharapkan apapun permasalahan dan kendala yang dihadapi oleh Pengusaha Kawasan Berikat terkait pelayanan maupun pengawasan Bea Cukai Semarang dapat segera disampaikan secara terbuka dan segera mendapat solusi terbaik demi terlaksananya kelancaran proses bisnis perusahaan Kawasan Berikat.

IMG_7424

Tinggalkan Balasan